Search by

    Terakhir diperbaharui: Oct 24, 2020

    Final Workflow

    Mari kita lihat workflow yang kita buat diawal.

    workflow

    Kita tahu bahwa ada dua proses yang tidak ada pada workflow di atas, yaitu Refactoring dan Enhanchement.

    Jika kedua proses kita masukan ke workflow, maka workflow akhir menjadi:

    final workflow

    Hal yang ingin disampaikan disini adalah Refactoring, Enhanchement, Improvement, Patching atau apapun namanya adalah suatu proses yang pada dasarnya sama yaitu mengubah atau memperbaiki code dimana proses ini akan selalu ada dalam rangkaian pengembangan aplikasi.

    Stressful

    Seringkali dalam proses mengembangkan aplikasi banyak perubahan yang terjadi yang tidak sesuai dengan requirement awal atau ada bagian yang terlewat.

    Hal ini mungkin membuat seorang software developer sedikit tertekan, apalagi harus dilakukan hampir setiap hari.

    Pada level tertentu tekanan ini bisa membuat ngoding yang awalnya sangat menantang dan menyenangkan menjadi sangat melelahkan dan membosankan.

    But, it's OK. What doesn’t kill you, makes you stronger.